Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ads

Penyebab ban depan mobil habis Sebelah dalam atau habis sebelah luar dan bergelombang

Seiring berjalannya waktu dan lamanya penggunan kendaraan tersebut tentunya dapat mengakibatkan menurunnya kinerja suspensi pada kendaraan, sehingga efeknya akan berdampak pada permukaan ban yang tidak rata atau bahkan ban terlihat miring sehingga kondisi ban habis sebelah.

Terdapat beberapa komponen understeel pada bagian kaki-kaki mobil yang mana pungsinya untuk memberikan kenyamanan serta kestabilan ketika berkendara. Komponen understel tersebut saling terhubung antara komponen yang satu dengan yang lainnya sehingga mobil terasa kokoh ketika melewati berbagai medan jalanan.

Ketika salahsatu komponen understeel mengalami kerusakan maka gejalanya dapat dirasakan ketika berkendara seperti terdengar adanya gesekan atau bunyi bunyian dan bahkan mobil terasa tidak stabil dan sangat sulit di kendalikan.

Berikut beberapa komponen kaki kaki mobil yang mana jika rusak akan berdampat bada bagian permukaan ban menjadi miring atau habis sebelah dan bergelombang.

Ball joint mengalami kerusakan


Salahsatu penyebab ban mobil habis sebelah ini bisa di diakibatkan oleh komponen balljoint yang sudah rusak, Ball joint merupakan salahsatu komponen pada mobil yang memiliki peran sangat penting untuk menghasilkan kenyamanan dalam sistem kemudi. Balljoint sendiri terletak di antara steering knuckle dan juga arm. Baik itu di lower arm ataupun upper arm.

ball joint berpungsi sebagai penghubung antara arm dengan knuckle roda dan juga bekerja menjadi sumbu roda ketika kemudi steer akan berbelok ke arah kanan maupun ke arah kiri. Fungsi ball joint juga yaitu untuk menerima beban pada kendaraan secara vertikal atau lateral. Dampak jika balljoint mengalami kerusakan maka posisi roda biasanya akan terlihat miring, kadang miring ke bagian luar kadang miring ke bagian dalam dan roda tidak bisa tegak lurus dengan sempurna meskipun sudah dilakukan spooring balancing.

Tierod sudah mengalami kerusakan


Penyebab ban mobil habis sebelah juga bisa diakibatkan oleh tierod yang sudah kurang bagus atau sudak oblak, tierod sendiri merupakan komponen kaki kaki yang terhubung langsung dengan steering rack dan mengikat ke bagian knuckle roda yang berpungsi untuk meneruskan putara kemudi steer untuk membelokan roda. Ciri ciri Ketika tierod sudah mengalami kerusakan maka salahsatu gejalanya bisa mengakibatkan ban mobil habis sebelah.

Shockbreaker sudah lemah atau bocor


shockbreaker pada mobil memilik fungsi untuk menyerap atau meredam goncangan sehingga mobil tetap stabil dan nyaman ketika mobil melewati berbagai medan jalanan yang rusak atau bergelombang sekalipun. Dengan adanya shockbreaker, maka ban kendaraan akan aman dan bodi mobil tidak akan mengalami guncangan berlebih.

Ketika shockbreaker mengalami kesurakan atau bocor maka sudah pasti kinerja shockbreaker akan berkurang sehingga tidak mampu meredam pergerakan mobil sehingga salahsatu dampaknya bisa mengakibatkan kan ban mobil habis sebelah tidak rata atau bahkan ban jadi bergelombang.

Untuk cara mengatasi ban depan mobil habis sebelah maka solusinya lakukan pengecekan pada bagian understeel kaki kaki mobil, dan lakukan penggantian komponen jika dipastikan salahsatu daru beberapa komponen sudah mengalami kerusakan.

Itulah beberapa komponen understeel mobil yang menjadi penyebab ban depan mobil habis sebelah ketika sudah mengalami kerusakan. Semoga bermanfaat dan salam Otomotif

Post a Comment for "Penyebab ban depan mobil habis Sebelah dalam atau habis sebelah luar dan bergelombang"